Selasa, 29 Mei 2012

PENGUKURAN RESISTANSI PADA SALURAN UDARA DAN ANALISIS JARINGAN SISTEM VENTILASI TAMBANG

Aliran udara yang mengalir didalam sistem ventilasi tambang bawah tanah merupakan aliran udara yang sangat komplek, dimana aliran udara dipengaruhi oleh bentuk dan kekasaran permukaan yang heterogen sehingga terjadi kehilangan tekanan akibat gesekan dan shock yang komplek. Kenyataan di lapangan tersebut belum tentu dapat diwakili oleh nilai resistansi yang terdapat pada literatur (McElroy, 1935). Untuk mendapatkan nilai resistansi di lapangan diperlukan pengukuran langsung kecepatan dan tekanan pada jalur udara di tambang untuk dapat dihitung nilai resistansinya. Penelitian yang dilakukan akan membandingkan nilai resistansi dari hasil pengukuran dengan nilai resistansi pada literatur (McEroy, 1935)
Sistem Ventilasi Tambang
Nilai resistansi yang didapatkan dari pengukuran relatif berbeda dengan literatur (-392-97.9%) perbedaan tersebut diperkirakan oleh kondisi lapangan yang tidak direpresentasikan oleh literatur, namun mungkin bisa terjadi kesalahan pengukuran untuk daerah yang memiliki tekanan dan kecepatan yang rendah. Nilai resistansi yang didapatkan pada literatur akan digunakan sebagai input untuk pembuatan model jaringan ventilasi didalam tambang. Output dari model yang berupa debit udara, akan dibandingkan dengan hasil pengukuran lapangan untuk melihat perbedaan model dan pengukuran. Hasil dari perbandingan antara simulasi dengan hasil pengukuran ventilasi pada intake dengan overall error 4.35 % dan exhaust dengan overall error 0.09 %. (dibawah error maksimum yang diizinkan sebesar ±10%) tetapi karena model hanya terbatas memodelkan sisten jaringan ventilasi dengan main fan saja dengan mengabaikan kondisi di lapangan (fan-fan tambahan) sehingga model ini akan dibandingkan dengan model (model 2) yang input resistansinya dari pengukuran yang memberikan perbedaan yang cukup signifikan (lebih dari ±10 %).

Senin, 28 Mei 2012

STUDI KARAKTERISTIK GEOMETRI DAN POTENSI ENDAPAN PASIRBESI

Potensi Pasirbesi
Besi merupakan salah satu unsur yang keberadaannya sangat melimpah di alam dan memiliki peranan penting sebagai bahan baku industri besi dan baja. Saat ini terjadi ketidakseimbangan antara permintaan dengan produksi bahan baku besi dan baja di dunia. Sedangkan akumulasi unsur besi dalam jumlah besar tidak banyak ditemukan. Pesisir selatan Kabupaten Kulon Progo merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi terbentuknya akumulasi unsur besi berupa endapan pasirbesi. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui karakteristik geometri dan potensi endapan pasirbesi di lokasi tersebut. Studi yang dilakukan meliputi analisis megaskopis (bentuk permukaan, struktur pengendapan, jenis endapan), analisis derajat kemagnetan, analisis mikroskopis (sayatan poles dan grain counting), perhitungan kadar unsur Fe, analisis pola sebaran, dan perhitungan sumberdaya.

EKSPLORASI RENDA UNTUK PRODUK FASHION

Renda Untuk Fashion
Saat ini di Indonesia masih banyak orang yang belum menganggap renda sebagai bahan yang potensial sebagai bahan utama pembuat fashion. Rata - rata orang masih menggunakan renda hanya berdasarkan fungsi pakainya saja yaitu sebagai benda aplikatif yang biasa ditempel pada pinggiran kain atau pakaian. Renda sebenarnya mempunyai potensi besar untuk diolah dan diaplikasikan pada berbagai hal namun saat ini renda belum terolah secara maksimal.

Minggu, 27 Mei 2012

EFEK PROSES METALURGI SERBUK DAN PENGEROLAN TERHADAP STRUKTUR MIKRO INTI ELEMEN BAKAR DISPERSI U3Si2 - Al

Proses Metalurgi Serbuk Untuk Elemen Bakar Nuklir
Pusat Elemen Bakar Nuklir - Badan Tenaga Atom Nasional, telah membuat pelat elemen bakar dipersi U3Si2 - Al dengan beberapa variasi tingkat muat, antara lain: 3,6 ; 4,2 ; 4,8 dan 5,2 gU/cm3. Fabrikasi mencakup proses metalurgi serbuk seperti pencampuran serbuk U3Si2 dengan serbuk aluminium, pengepresan menjadi inti elemen bakar, pemberian kelongsong AIMg2, pemanasan pada temperatur 415 C selama 30 menit serta pengerolan panas dan pengerolan dingin. Diakhiri proses anil pads 425 C selama 60 menit sehingga diperoleh pelat elemen bakar dispersi. Tugas akhir ini mengamati efek-efek fabrikasi tersebut khususnya di inti elemen bakar.

PENERAPAN AMES PROCESSP UNTUK PENURUNAN KADAR SULFUR BATUBARA MELALUI PROSES HOT WATER DRYING

Penerapan Ames Process
Penurunan kadar sulfur pada batubara berkadar sulfur tinggi, dapat dilakukan melalui proses Hot Water Drying dengan penambahan larutan Na2CO3 encer dan gas oksigen. Proses tersebut dapat menurunkan total sulfur sampai paling tinggi 47,01%, sulfur pyrit 57,32%, sulfur sulfat 70,57% dan kadar air dapat berkurang menjadi 2,04%, akan tetapi mengakibatkan pertambahan sulfur organic sebanyak 16,6%, jika proses tersebut dioperasikan pada suhu 300oC selama 60 menit, perubahan tersebut tidak dipengaruhi oleh ukuran partikel batubara yang digunakan pada percobaan ini. Selain itu, pengaruh penambahan Na2CO3 dan oksigen pada proses tersebut dapat meningkatkan kualitas batubara peringkat rendah berkadar sulfur tinggi yang diteliti dengan memperbesar nilai kalori dan menurunkan kadar air, kadar karbon, dan nilai HGI menjadi lebih tinggi.

Sabtu, 26 Mei 2012

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DI DIVISI CUSTOMER SERVICE TERHADAP PENCITRAAN BANK PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA

Focus discussing on this research is the existing of bank’s image the prediction happen because of the quality of good service in Customer Service Division that haven’t optimal in PT. BRI (Persero) bank, Tbk, The Branch Office Of Cimahi. That problem is solved by three regular questions by finding the future of good service in Customer Service Division, the future of the quality of bank’s image and how big the influence of service quality in Customer Service Division  to the image of PT. Bank Rakyat Indonesia (persero), Tbk, The Branch Office Of Cimahi.
Kualitas Layanan
The result of analysis from respondent file is gotten that X variable is the quality of good service in Customer Service Division in PT. BRI (Persero), Tbk, The Branch Office Of Cimahi include the high category, and Y variable is the image of PT. BRI (Persero) bank, Tbk, The Branch Of Cimahi include in high category too. Based on the simple calculating regression coefficient, is getting the result of supported suggestions hypothesis that the quality of good service in Customer Service Division has positive influence and significantly to bank’s image.

Kamis, 24 Mei 2012

PENGARUH PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF (MMI) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA KOMPETENSI MENGUKUR MENGGUNAKAN ALAT UKUR

Multimedia Interaktif
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan multimedia interaktif (MMI) terhadap hasil belajar siswa pada standar kompetensi mengukur menggunakan alat ukur. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi eksperimental design, dilakukan terhadap peserta didik kelas X SMKN 12 Bandung. Teknik sampling yang digunakan yaitu sampling purposive, dengan pertimbangan bahwa antara kelas kontrol dan eksperimen diajar oleh guru yang sama. Kelas eksperimen 33 siswa menggunakan multimedia interaktif (MMI) dan kelas kontrol 31 siswa menggunakan media pembelajaran visual. Data penelitian diperoleh melalui pretest dan posttest. Adapun data pendukungnya (aktivitas belajar) diperoleh melalui observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan multimedia interaktif memiliki rata-rata hasil belajar 83,89 lebih tinggi dari pada hasil belajar siswa yang menggunakan media visual yang memiliki rata-rata hasil belajar 70,35, gain kelompok eksperimen lebih besar dibandingkan gain pada kelas kontrol sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang positif penggunaan multimedia interaktif (MMI) terhadap hasil belajar siswa pada standar kompetensi mengukur menggunakan alat ukur di SMKN 12 Bandung.

Rabu, 09 Mei 2012

KAJI TURBIN GORLOV DENGAN PENGUJIAN EKSPERIMENTAL

Turbin Gorlov
Seiring dengan meningkatnya kebutuhan akan energi listrik serta menipisnya cadangan bahan bakar fosil, maka dibutuhkanlah suatu alternatif sumber energi terbarukan. Salah satu alternatif energi yang bisa digunakan adalah berasal dari arus air. Indonesia yang sebagian besar wilayahnya berupa perairan menyimpan potensi energi arus air yang sangat besar. Saat ini telah dikembangkan turbin arus air Gorlov yang dapat bekerja pada kecepatan arus air mulai 0,6 m/s dengan efisiensi yang tinggi dibandingkan dengan turbin-turbin arus lainnya.


PEMBANGUNAN APLIKASI PEMBANGKIT PLAYLIST LAGU OTOMATIS BERBASIS RULES

Aplikasi Pembangkit Playlist
Pada Tugas akhir ini telah dirancang dan diimplementasikan sebuah aplikasi pembangkit playlist lagu otomatis berbasis rules yang diharapkan dapat membantu pengguna dalam melakukan penyusunan playlist lagu. Pengguna utama aplikasi ini adalah music director pada stasiun radio yang dianggap merupakan expert user dalam melakukan penyusunan playlist lagu. Namun aplikasi ini juga dapat digunakan oleh pengguna awam yang memang memerlukannya. Aplikasi pembangkit playlist ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman java dan netbeans 6.5.1 sebagai tool pemrograman. Selain itu digunakan pula Xstream sebagai library tambahan dalam proses konversi aturan pembangkitan playlist ke dalam bentuk xml.

PEMBANGUNAN ADD-ON PADA MOZILLA THUNDERBIRD UNTUK ENKRIPSI SURAT ELEKTRONIK DENGAN CORRECTED BLOCK TINY ENCRYPTION ALGORITHM

Add-On Mozilla Untuk Enkripsi E-mail
Tugas akhir ini berisi gambaran singkat mengenai ide awal dan dasar teori pengerjaan tugas akhir, laporan pembangunan perangkat lunak, dan pengujian perangkat lunak. Perangkat lunak ini, atau lebih tepat disebut sebagai add-on Mozilla Thunderbird, mampu menangani proses enkripsi dan dekripsi surat elektronik, penghitungan kekuatan kata kunci masukan pengguna, dan pembangkitan kata kunci. Fitur-fitur tersebut dapat membantu pengguna untuk membangkitkan kata kunci hingga mengirimkan surat elektronik yang aman ke penerima. Dalam proses implementasinya, lingkungan implementasi yang digunakan adalah Windows XP SP3, Mozilla Thunderbird 2.0.0.21 dengan add-on DOM Inspector, dan Notepad++. Addon dibangun dengan XUL (XML User Interface Language) sebagai pembentuk tampilan dan Javascript sebagai bahasa pemrograman. Setelah dilakukan pengujian, semua kebutuhan perangkat lunak berjalan dengan baik, surat elektronik dikirim dalam bentuk terenkripsi, kata kunci bangkitan tergolong relatif kuat, dan enkripsi dan dekripsi berjalan dengan cepat.

Selasa, 08 Mei 2012

Penanganan Aborsi Tidak Aman (Unsafe Abortion) dari Perspektif Perempuan yang Mengalami Kehamilan yang Tidak Diinginkan (KTD)

Aborsi Tidak Aman
Masih tingginya angka kematian ibu (AKI) di Indonesia menandakan bahwa derajat kesehatan perempuan belum seperti yang diharapkan. Padahal kesehatan ibu merupakan salah satu wujud hak asasi perempuan dan indikator status sosial dan kesejahteraan diseluruh negara dalam rangka pencapaian Millinium Development Goals (MDGs), untuk menurunkan AKI pada tahun 2015. Kehamilan yang tidak diinginkan (KTD) yang berakhir dengan tindakan unsafe abortion adalah salah satu penyumbang AKI di Indonesia. Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) mengatakan masalah ini merupakan The Hidden Epidemic, diperkirakan insiden aborsi pertahun sebesar 2 juta atau 43 aborsi per 100 kehamilan atau 11% kematian ibu akibat aborsi yang tidak aman (WHO). Karena perempuan yang mengalami masalah KTD melakukan tindakan yang beresiko yang menyebabkan perempuan berada daam unsafe abortion tract.

Senin, 07 Mei 2012

PROGRAM KONSELING BAGI WANITA KORBAN KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA

Kekerasan Dalam Rumah Tangga
Penelitian mengenai program konseling bagi wanita korban kekerasan dalam rumah tangga terkait dengan permasalahan pemberian bantuan konseling kepada para wanita korban kekerasan dalam rumah tangga. Bantuan konseling sangat penting peranannya dalam proses pendampingan. Hal ini dikarenakan bantuan konseling merupakan salah satu bantuan psikologis dalam menangani korban KdRT. Pentingnya proses konseling tidak disertai dengan realisasi yang signifikan dalam pelaksanaannya.

Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis gambaran konkrit kondisi wanita korban KdRT, termasuk latar belakang keluarga dan kekerasan yang dialaminya serta bantuan konseling yang tepat untuk diberikan kepada wanita korban KdRT. Bantuan konseling merupakan proses bantuan yang diberikan kepada individu yang bertujuan agar indivdiu mampu mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi dalam kehidupannya serta mampu untuk mengembangkan dirinya sesuai dengan potensi yang dimilikinya. Kekerasan dalam rumah tangga dapat berarti perilaku seseorang yang mengakibatkan anggota keluarga lain mengalami luka fisik, psikologis, seksual, atau ekonomi yang bertujuan untuk mengendalikan keluarga.

Minggu, 06 Mei 2012

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH PADA PT. BANK X

Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah rendahnya kepuasan nasabah pada cabang PT. Bank X yang ditandai dengan kurang baiknya kualitas pelayanan. Permasalahan seperti ini jika tidak segera ditangani akan menjadi penghalang bagi tercapainya tujuan PT. Bank X. Oleh karena itu, permasalahan tersebut harus segera diatasi. 
Kepuasan Pelanggan
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan verifikatif, dengan metode penelitian survey explanatory. Ukuran sampel berjumlah 100 responden. Data yang digunakan berupa data ordinal dan interval, dengan menggunakan koefisien korelasi pearson product moment, dan analisis regresi linier sederhana yang menggunakan koefisien determinasi (r square).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah pada Kantor PT. Bank X Cabang Bandung Surapati. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa kualitas pelayanan memiliki pengaruh sangat kuat terhadap kepuasan nasabah, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Persamaan regresinya juga menunjukkan bahwa jika kualitas pelayanan dinaikkan sebesar satu satuan maka kepuasan nasabah akan meningkat.

EFEKTIVITAS TEKNIK KONSELING KELUARGA INTEGRATIF UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PENGASUHAN ANAK OLEH ORANG TUA SISWA SMP

Teknik Konseling Keluarga Integratif
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta empirik tentang adanya gejala penurunan kualitas pengasuhan anak oleh orang tua yang mengisyaratkan perlunya layanan konseling keluarga. Tujuan penelitian adalah: untuk mengetahui kualitas pengasuhan sebelum dan setelah konseling dilakukan, untuk merumuskan model teknik konseling keluarga integratif yang dituangkan dalam modul panduan teknik operasional, dan untuk menguji efektifitas teknik konseling keluarga integratif dalam meningkatkan kualitas pengasuhan. Metode penelitian ini menggunakan penelitian dan pengembangan (research and development). Pendekatan pengembangan dilakukan untuk merumuskan teknik konseling keluarga integratif yang teruji efektifitasnya untuk meningkatkan kualitas pengasuhan anak oleh orang tua. Adapun metode penelitiannya menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian kuasi eksperimen nonequivalent control group design. Hasil penelitian sebelum konseling menunjukan kualitas pengasuhan kelompok eksperimen rata-rata pada tingkat baik, dengan beberapa keluarga kualitas sedang. Hasil penelitian setelah konseling dilakukan seluruh keluarga kelompok eksperimen menunjukan rata-rata kualitas baik, dengan beberapa keluarga kualitas sangat baik.

EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK MELALUI METODE PERMAINAN UNTUK MENINGKATKAN FUNGSI OTAK KANAN SISWA:

Bimbingan Kelompok
Fenomena pendidikan di Indonesia lebih menstimulasi fungsi otak kiri menjadi kajian yang menarik untuk diteliti. Tidak hanya fungsi otak kiri yang perlu diperhatikan tetapi juga fungsi otak kanan. Salah satu upaya  konselor untuk meningkatkan fungsi otak kanan siswa yaitu dengan memberikan layanan bimbingan kelompok melalui metode permainan. Tujuan penelitian adalah untuk menguji efektivitas bimbingan kelompok melalui metode permainan dalam meningkatkan fungsi otak kanan siswa yang meliputi: kemampuan desain, cerita, simponi, empati, permainan dan makna. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode Quasi- eksperiment.

PROSES PEMBELAJARAN DI RINTISAN SEKOLAH BERTARAF INTERNASIONAL (RSBI) KOTA DAN KABUPATEN SUKABUMI BERDASARKAN PERSEPSI SISWA

Sekolah Bertaraf Internasional

1. Bagaimana performance mengajar guru pada guru sekolah RSBI Kota Sukabumi dan guru sekolah RSBI Kabupaten Sukabumi?

2. Bagaimana pelaksanaan pembelajaran di kelas pada sekolah RSBI Kota Sukabumi dan sekolah RSBI Kabupaten Sukabumi?

3. Bagaimana sistem evaluasi yang digunakan di sekolah RSBI Kota Sukabumi dan sekolah RSBI Kabupaten Sukabumi?

4. Bagaimana kondisi sarana dan prasarana yang digunakan dalam proses pembelajaran sekolah RSBI Kota Sukabumi dan Sekolah RSBI Kabupaten Sukabumi?

Sabtu, 05 Mei 2012

POKA YOKE

Poka Yoke
Setiap perusahaan industri tentunya akan selalu berusaha untuk mendapatkan kualitas yang terbaik agar kepuasan konsumen dapat terpenuhi. Salah satu indikator kualitas produk yang baik yang dapat langsung diamati dalam rangkaian proses produksi adalah rendahnya tingkat defect dari produk yang dihasilkan.
Saat ini salah satu alat untuk menekan angka defect pada suatu industri manufaktur adalah dengan menggunakan Poka Yoke. Defect adalah kesalahan yang terjadi selama berlangsungnya proses produksi dan defect ini dapat menyebabkan adanya reject pada produk apabila defect yang terjadi tidak segera langsung diatasi. Defect serta reject itu sendiri akan berkaitan langsung dengan  masa depan industri itu sendiri, baik itu dari segi keuntungan yang akan menurun, serta besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk mengatasi defect tersebut.

KANBAN


Kartu Kanban
Toyota pertama kali menjadi perhatian dunia pada tahun 1980-an, dan pada tahun 1990-an tampak semakin jelas bahwa ada sesuatu yang sangat istimewa dengan Toyota jika dibandingkan dengan para pembuat mobil lainnya.  Keistimewaan itu bukanlah desain atau kinerja mobil yang memukau  tetapi Toyota merancang mobil dan membuat produk-produknya yang memiliki konsistensi pada proses dan produk yang luar biasa. Toyota merancang mobilnya lebih cepat, dengan tingkat kehandalan yang lebih tinggi, tetapi dengan biaya yang kompetitif, meskipun mereka harus membayar upah pekerja jepang yang relatif tinggi.

KAIZEN

Kaizen
Dalam kurun waktu 40 tahun sesudah PD-II, Jepang merupakan negara adikuasa dibidang ekonomi melalui lima masa peralihan yang paling hebat, yaitu penyerapan teknologi besar-besaran dari AS dan Eropa, merangsang produksi dalam jumlah besar, program penyempurnaan mutu secara menyeluruh (diilhami oleh Dr. Deming dan Dr. Juran dari AS), penyempurnaan cara kerja untuk memproduksi barang sebesar-besarnya dan pendekatan lingkungan agar bersahabat.
Program peningkatan kinerja untuk mereduksi biaya terus menerus memerlukan komitmen perbaikan yang melibatkan aspek manusia (motivasi) dan aspek teknologi (teknik) secara seimbang. Konsep dari kelima peralihan itu dijalankan dengan menggunakan strategi yang canggih yaitu Kaizen.

Jumat, 04 Mei 2012

PENERAPAN PIUTANG MURABAHAH DI PERBANKAN SYARIAH

Piutang Murabahah
Salah satu produk pembiayaan pada PT Bank Syariah Mandiri adalah piutang murabahah. Murabahah adalah transaksi penjualan barang dengan menyatakan harga perolehan dan keuntungan (margin) yang disepakati oleh penjual dan pembeli. Harga yang disepakati dalam murabahah adalah harga jual sedangkan harga beli harus diberitahukan.Dalam penelitian ini laporan keuangan akan dievaluasi untuk mengetahui apakah laporan keuangan PT Bank Syariah Mandiri sudah sesuai dengan PSAK No. 59 tentang Akuntansi Perbankan Syariah yang berlaku mulai tanggal 1 Mei 2002 dan PAPSI tahun 2003.


Aset Tak Berwujud (ATB)

Aset Tak Berwujud
Aset Tak Berwujud (ATB) merupakan salah satu jenis aset yang berpotensi dimiliki oleh kementerian/lembaga/pemerintah daerah. Aset ini juga sering dihubungkan dengan hasil kegiatan entitas dalam menjalankan tugas dan fungsi penelitian dan pengembangan dan sebagian diperoleh dari proses pengadaan dari luar entitas. Walaupun telah banyak ATB yang diidentifikasi dimiliki pemerintah, namun SAP belum mengatur secara memadai tentang akuntansi dan  pelaporan ATB ini. Pengertian, kriteria, dan jenis-jenis ATB harus benar-benar dipahami agar aset ini benar-benar dipertanggungjawabkan secara akuntabel dan transparan.
Pemerintah banyak mengeluarkan sumber daya untuk melakukan kegiatan-kegiatan dalam rangka memperoleh, mengembangkan, memelihara, dan memperkuat sumber daya tak berwujud, seperti ilmu pengetahuan, teknologi,  rancangan dan implementasi suatu sistem atau proses yang baru, dan kekayaan intelektual.  Berbagai entitas berupaya untuk terus melakukan riset dan pengembangan, terlebih bagi entitas yang mempunyai tugas dan fungsi melakukan kegiatan riset dan penelitian, yang sebagian besar anggarannya dialokasikan untuk riset dan pengembangan. Namun apakah semua hasil yang diperoleh dari kegiatan dimaksud merupakan ATB.

Rabu, 02 Mei 2012

PEMBUATAN ARSITEKTUR SISTEM INFORMASI DENGAN ENTERPRISE ARCHITECTURE PLANNING UNTUK MENDUKUNG IMPLEMENTASI MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH

Enterprise Architecture Planning
Perubahan sistem pemerintahan dari sentralisasi ke desentralisasi pada tahun 1999 memunculkan sebuah konsep otonomi daerah yang berarti kewenangan daerah otonom untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat menurut prakarsa sendiri berdasarkan aspirasi masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dalam dunia pendidikan, otonomi daerah melahirkan sebuah konsep Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) dimana sekolah memiliki kewenangan untuk melakukan rancangan pendidikan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di daerah di mana sekolah tersebut berada namun tetap mengacu pada standar pendidikan nasional. MBS ini mencakup pengelolaan berbagai komponen dari sekolah, sehingga pengelolaan yang dilakukan cukup kompleks. Untuk mendukung pelaksanaan MBS, diperlukan sebuah sistem informasi pada sekolah.

Analisa Yuridis Penegakan Hukum Pidana Di Indonesia Dalam Menanggulangi Praktek Bisnis Berkedok Multi Level Marketing

Multi Level Marketing
Dunia bisnis di Indonesia saat ini berkembang dengan pesat. Bidang usaha atau jenis usaha mencakup bidang yang luas, baik barang maupun jasa. Salah satu variasi bisnis yang sedang berkembang adalah bisnis Multi Level Marketing (MLM).
Perkembangan industri bisnis MLM di Indonesia memberi dampak positif bagi kemajuan perekenomian nasional. Masyarakat Indonesia yang memperoleh sumber penghidupan melalui industri ini sekurang-kurangnya berjumlah 4,5 juta jiwa. Prestasi ini namun sering kali kurang mendapat apresiasi yang positif di masyarakat karena maraknya praktek ilegal yang telah merugikan banyak orang dengan mengatasnamakan MLM sebagai kedok usahanya, sehingga mencoreng nama baik dari industri MLM itu sendiri.


Selasa, 01 Mei 2012

Perancangan Aplikasi Pengajaran Berbantuan Komputer Dengan Model Problem Solving Pelajaran Matematika Sekolah Menengah Atas

Aplikasi Pengajaran Berbantuan Komputer
Matematika merupakan pelajaran yang diajarkan pada setiap jenjang pendidikan di Indonesia mulai dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas. Saat ini masih banyak ditemukan kesulitan-kesulitan yang dialami siswa dalam memahami matematika. Hal ini disebabkan kebanyakan siswa masih menganggap matematika merupakan pelajaran yang membosankan. Untuk menimbulkan motivasi siswa dalam mempelajari matematika diperlukan suatu model pembelajaran untuk pemecahan suatu permasalahan, sehingga diperoleh manfaat yang maksimal baik dari proses maupun hasil belajarnya.

Aspek Hukum Kontrak Karya Dalam Investasi Pertambangan Umum

Aspek Hukum Kontrak Karya Dalam Investasi
Pertambangan umum merupakan salah satu bidang penanaman modal (investasi) yang sangat berperan penting dalam kelangsungan pertumbuhan perekonomian nasional dalam usaha mencapai kemakmuran dan kesejahteraan rakyat secara berkeadilan. Pertambangan umum diartikan sebagai pertambangan bahan galian di luar minyak dan gas bumi. Salah satu sistem kontrak yang dipergunakan dalam pertambangan umum adalah kontrak karya. Oleh karena itu, kontrak karya yang dibuat dalam investasi pertambangan umum harus berjalan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku sehingga dapat memberi perlindungan hukum dan kepastian hukum bagi para pihak. Permasalahan dalam skripsi ini adalah bagaimana pengaturan kegiatan usaha pertambangan umum di Indonesia, bagaimana prosedur terjadinya kontrak karya, dan bagaimana penyelesaian sengketa dalam bidang pertambangan umum.

Kajian Komprehensif Daya Dukung Pondasi Tiang Berdasarkan Uji Pembebanan Tekanan

Dalam merencanakan konstruksi pondasi tiang pancang, penentuan daya dukung tiang pancang merupakan suatu permasalahan pokok. Penentuan daya dukung tiang pancang tersebut sewaktu perencanaan belum dianggap sempurna sehingga masih dianggap perlu diadakan uji pembebanan tekanan (loading test) untuk menentukan daya dukung tiang secara langsung di lokasi tempat pelaksanaan konstruksi. Pengujian tersebut dilakukan semata-mata untuk meyakinkan para perencana dan pelaksana sebagai jaminan atas keberhasilan pelaksanaan konstruksi sehingga fungsi dari bangunan tersebut dapat dicapai secara maksirnal. Penyusunan tesis ini dimaksudkan untuk menganalisa besar daya dukung tiang pancang beton silinder prategang yang dikaitkan dengan aspek-aspek geologi tanah. Sedangkan tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana dan bagaimana kontribusi kondisi geologi tanah di daerah penelitian terhadap daya dukung tiang pancang itu sendiri.