|
KTP Online |
Penggunaan
Information and Communication Technology atau
ICT yang
dilakukan oleh pemerintah baik untuk lembaga pemerintahan maupun
masyarakat adalah dapat mewujudkan praktek pemerintahan yang lebih baik.
Berbagai kegiatan yang dilakukan pemerintah dengan memperbaiki
pelayanan publik, meningkatkan efisiensi pelaksanaan otonomi daerah,
pemerintah dapat meningkatkan pelayanan
pendaftaran pembuatan identitas
kependudukan sebagai warga Negara Indonesia.
KTP Online sebagai cara
pemerintah Kabupaten Purwakarta dalam meningkatkan pelayanan terhadap
masyarakat dalam pelayanan yang lebih tepat cepat dan akurat.
Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori analisis
kebijakan publik yang dikemukakan oleh William N. Dunn mengemukakan Lima
faktor yang mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan suatu analisis
kebijakan yaitu, (1) Perumusan Masalah Kebijakan (2) Peramalan Kebijakan
(3) Rekomendasi Kebijakan (4) Pemantauan Kebijakan dan (5) Penilaian
Kebijakan.