Tampilkan postingan dengan label Pertanian. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pertanian. Tampilkan semua postingan

Kamis, 07 Juni 2012

Induksi Kalus Beberapa Varietas Tembakau Deli ( Nicotiana tabacum L. )

Induksi Kalus Tembakau Deli
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh medium MS yang dilengkapi 2,4-D dan air kelapa terhadap induksi kalus beberapa varietas Tembakau Deli. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Riset dan Teknologi Universitas Sumatera Utara, Medan pada bulan April 2003 - Juni 2003. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial, terdiri dari 2 faktor dan 4 ulangan. Faktor I, Varietas terdiri dari V, ( Varietas Deli-4), V2 ( Varietas KF-7) dan V3 (Varietas F1-45). Faktor II, kombinasi Zat Pengatur Tumbuh terdiri dari Zo ( 0 ppm 2,4-D + 15 % Air Kelapa ), Zx ( 0,6 ppm 2,4-D + 15% Air Kelapa ), Z2 ( 0,8 ppm 2,4-D + 15% Air Kelapa ), Z3 ( 1,0 ppm 2,4-D + 15 % Air Kelapa ), Z4 ( 1,2 ppm 2,4-D + 15% Air Kelapa ). 

Senin, 04 Juni 2012

Kombinasi Pemberian Kascing Dan Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Bawang Merah (Allium Ascalonicum L.)

Pemberian Kascing dan Pupuk Organik pada Bawang Merah
Pengaruh kombinasi kascing dan pupuk organik cair terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah belum banyak diteliti di daerah ini. Untuk itu sebuah penelitian telah dilakukan di desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang pada Februari sampai April 2011, menggunakan rancangan acak kelompok faktorial 2 faktor yaitu kascing (30 gr/tanaman, 60 gr/tanaman, 90 gr/tanaman) dan pupuk organik cair (0 ml/l air, 3 ml/l air, 6 ml/l air, 9 ml/l air).